Monday, April 29, 2013

Menyelesaikan Skripsi Secara Cepat

Menyelesaikan Skripsi Secara Cepat : Skripsi adalah tugas terakhir bagi mahasiswa yang sudah menyelesaikan SKS pada perkuliahan. Hal itu sudah cukup untuk ukuran mahasiswa strata s1. Mahasiswa tidak perlu mencari hal yang aneh-aneh atau menciptakan sesuatu yang orisinil. Hal tersebut hanya akan memakan waktu dalam penyelesaian skripsi.

Skripsi sering kali dianggap sebagai tugas yang menakutkan. Sebenarnya skripsi dapat dianggap sebagai tugas kuliah biasa, namun harus di susun dengan urutan dan prosedur tertentu. Jika anda sudah memahami bagaimana proses pembuatan skripsi maka semuanya akan terlihat instan.
Perencanaan Skripsi

1. Pilihkan 1 atau 2 tema yang menarik bagi anda.
Perencanaan di tahap awal yang saya maksud di sini adalah perencanaan yang terkait dengan TEMA penelitian. Tema berbeda dengan judul skripsi. Tema bersifat lebih umum atau lebih luas dibandingkan dengan judul skripsi.

2. Cek referensi yang berhubungan dengan tema yang dipilih
Setelah anda memilih sebuah tema, maka ada baiknya Anda mengecek ketersediaan referensi yang berkaitan dengan tema yang Anda pilih. Karena terkadang tema-tema tertentu mempunya referensi yang sulit diperoleh. Misalnya tema yang berkaitan dengan stock-split referensinya lebih mudah diperoleh dibandingkan dengan reverse stock split. Untuk mengecek referensi anda bisa berkunjung ke perpustakaan online atau digilib.

3. Mencari penelitian terdahulu yang relevan.
Anda harus mencari penelitian terdahulu yang relevan dengan tema skripsi yang Anda pilih. Biasanya diperlukan 3 sampai 5 (minimal) penelitian terdahulu yang relevan.

Organisasi File

1. Organisasi file untuk mendukung Bab I
Pada bab I biasanya dibahas mengenai latar belakang masalah. Oleh karenanya anda perlu mencari data tentang sesuatu yang menjadi masalah. Data yang diperoleh harus mampu menunjukkan adanya gap atau kesenjangan antara teori dan praktek. Hal tersebut diperlukan untuk mendukung skripsi Anda, karena skripsi harus dimulai dari adanya suatu masalah. Gunakan artikel, hasil seminar atau naskah publikasi, berita, opini untuk mendukung Bab I.

2. Organisasi file untuk mendukung Bab II
Pada bab II biasanya digunakan teori-teori yang mendukung penelitian dan penelitian terdahulu yang pernah digunakan.

3. Organisasi file untuk mendukung Bab III
Pada bab III biasanya dituliskan metodologi yang akan anda gunakan.

Pelaksanaan Skripsi
Setelah semua data atau file sudah selesai anda organisasi, maka saatnya anda menulis. Tuliskan ketika anda merasa dalam keadaan nyaman. Tuliskan apa yang ada di kepala Anda. Pada saat ini anda tidak perlu takut untuk melakukan kesalahan.

Evaluasi Hasil Penulisan
Jika sudah melakukan penulisan, maka mintalah saran kepada teman atau dosen untuk menilai hasil penulisan skripsi Anda. Jangan takut akan kritik dan saran dari dosen anda atau teman anda. Jika anda merasa tidak sesuai dengan masukan dari mereka maka diskusikan.

Dengan adanya alat bantu yang cukup dan pemikiran yang jernih/cerdas semoga skripsi Anda bisa cepat selesai secara Instan. Tapi bukankah mie Instan saya juga perlu waktu untuk memasaknya sebelum dapat di nikmati.

0 comments:

Post a Comment